Thursday, October 29, 2009

Mengubah (konversi) gambar hasil scan (jpg) ke text word


Mengubah (konversi) gambar hasil scan (jpg) ke text word (doc) menggunakan software OCR ( ) Beberapa software OCR yang terkenal antara lain ABBYY FineReader, Omnipage Pro, Readiris and Presto OCR. Dari keempat software tersebut dari pengalaman saya yang memiliki kualitas konversi yang terbaik adalah ABBYY FineReader. Namun saya tidak akan membahas ke empat software tersebut, karena keempatnya adalah software komersial alias harus membeli jika ingin memakainya. Dalam bahasan kali ini saya akan mencoba membahas tentang software OmniPage SE (Special Edition). Software ini gratis anda dapatkan jika membeli Scanner Canon (bukan promosi yaaa), biasanya setiap membeli scanner maka anda akan mendapatkan software OCR di dalam CD Driver bawaan scanner yang anda beli. Sebagai gambaran buat teman-teman saya dulu membeli scanner Canon seri Canoscan 3000 ex (mungkin sekarang produknya diskontinyu). Saat ini sepertinya printer multifungsi (printer + scanner) printer yang dapat juga difungsikan jadi scanner lebih banyak beredar dibanding scanner biasa.


Untuk teman-teman yang terkadang punya makalah, buku atau majalah. Jika ingin mengetik atau membuat tulisan di word dengan mencuplik isi dari buku atau makalah tersebut, ada salah satu cara agar bisa lebih mudah mengkonversi tulisan di buku tersebut. yang harus anda lakukan adalah men-scan halaman buku tersebut, kemudian gunakan software OCR seperti Omnipage SE untuk mengkonversi atau mengubah menjadi dokumen word yang bisa di edit.

Yang harus anda siapkan:
a. Scanner
b. Driver scanner (diinstal di komputer agar windows mengenali scanner)
c. Software OCR (misalnya: Omnipage SE) versi gratis dari Omnipage atau bonus bawaan scanner.

Prosedur mengubah hasil scan menjadi text yang bisa di edit di word

1. Aktifkan scanner



2. Letakkan buku di atas scanner
Scan buku yang akan di konversi ke text (klik tombol Scan-1 atau Scan-2)



3. Atur image quality, (jika bukunya berisi teks atau gambar berwarna sebaiknya gunakan 300 dpi, jika bukunya hanya berisi teks/gambar hitam putih bisa pilih 150 dpi)
Klik tombol scan untuk memulai scan


4. Tunggu beberapa saat hingg selesai proses scanner, biasanya ada beberapa kotak dialog scanner seperti di bawah ini


5. Jika proses scanner sudah selesai akan muncul tampilan hasil scan di album photobase (program bawaan scanner)


6. Selanjutnya adalah proses mengkonversi atau mengubah gambar hasil scan menjadi text yang bisa diedit di word.

Catatan:
Jika anda tidak punya scanner anda bisa scan saja buku atau makalah ke tempat scan, kemudian minta file jpg dicopy ke flash disk anda. Selanjutnya dengan menggunakan software OCR untuk mengkonversi secara manual (di indowebster banyak yang sharing aplikasinya yang bisa anda download kemuadian instal di komputer anda)

Buka aplikasi Omnipage SE
Pilih manual OCR, pilih load file


7. Pilih file hasil scan, (anda bisa memilih banyak file sekaligus)
Pilih Open

8. Pada bagian Perform OCR, pilih Automatic


9. Setelah dikonversi ke dalam bentuk teks dokumen, pilih save as file

10. Anda bisa membuka file hasil konversi tersebut di word untuk mengedit teks, karena biasanya ada beberapa bagian teks yang tidak benar, tergantung pada kualitas warna buku yang anda scan, biasanya jika buku atau makalah yang telah beberapa kali di copy dan teksnya buram, maka hasilnya kurang baik. Jika buku yang belum pernah dikopi biasanya hasilnya bagus.

Driver download : http://support-sg.canon-asia.com

Sebagai catatan, saat tulisan ini saya buat di internet saya menemukan software OCR gratis, namun belum pernah saya coba. Jika berminat mencobanya bisa download di ...

http://www.softpedia.com/progDownload/FreeOCR-Download-79759.html

No comments:

Post a Comment